Posts

Showing posts from May, 2021

STRUKTUR ORGANISASI DI KAPAL

Image
 STRUKTUR ORGANISASI DI ATAS KAPAL  Ada berbagai macam struktur organisasi di atas kapal, pada umumnya Nakhoda selaku pimpinan umum di atas kapal dan Anak Buah kapal yang terdiri dari para perwira kapal dan non perwira. Setiap jenis kapal mempunyai struktur organisasi kapal yang berbeda, sesuai dengan jenis dan fungsi dan kondisi kapal tersebut. Selain jabatan-jabatan tersebut dalam contoh struktur organisasi kapal diatas, masih banyak lagi jenis jabatan di kapal, diluar jabatan Nakhoda. Misalnya di kapal pesiar ada jabatan-jabatan Bar-tender, cabin-boy, swimming-pool boy, general purpose dan lain sebagainya. Dikapal lain misalnya terdapat jabatan juru listrik (electrician), greaser dan lain sebagainya.  Semua orang yang mempunyai jabatan di atas kapal itu disebut Awak kapal, termasuk Nakhoda, tetapi Anak kapal atau Anak Buah Kapal (ABK) adalah semua orang yang mempunyai jabatan diatas kapal kecuali jabatan Nakhoda. Untuk kapal penangkap ikan masih ada jabatan lain yaitu Fishing master

Daftar Sertifikat Pelaut Tidak Wajib Revalidasi

Image
 DAFTAR SERTIFIKAT PELAUT TIDAK WAJIB REVALIDASI Menjadi seorang pelaut harus punya sertifikat profesi, yang mana setiap 5 (lima) tahun harus revalidasi, tetapi tidak semua sertifikat profesi pelaut harus direvalidasi, Sesuai dengan Surat Edaran dari Direktur Perkapalan dan Kepelautan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut DJPL No. UM.003/24/2/DK-18 Perihal, Pelaksanaan Revalidasi Program Diklat Kepelautan, yang sesuai dengan ketentuan Table B-1/2 List of certificates or documentary evidence required under the SCTW Convention, yang terdapat pada buku STCW 2010, edisi tahun 2017, bahwa Sertifikat yang tidak perlu direvalidasi adalah sebagai berikut : 1. Ratings Forming Part of a Watch in Engine Room (RFEW)  2. Ratings Forming Part or a Navigational Watch (RFNW) 3. Ratings as Able Seafarer Deck (ASDP) 4. Ratings as Able Seafarer Engine (ASEP) 5. Basic Training for Ratings Oil and Chenical Tanker Cargo Operations (BOCT) 6. Basic Training for Ratings Liquefied Gas Tanker Cargo Operations (BL

Cara Perpanjang Buku Pelaut Online Terbaru Tahun 2021

Image
  Cara Perpanjang Buku Pelaut Online Terbaru Tahun 2021 Salam sehat semua terkhusus untuk pembaca artike Dunia Maritim dan Kepelabuhan, melanjutkan artikel sebelumnya mengenai "Cara Buat Akun Buku Pelaut Online" bagi yang belum membaca silahkan buka artikelnya di segoro39.blogspot.com  Buku Pelaut ada masa berlakuknya dan harus diperpanjang masa berlakunya, jika Buku Pelaut expaired maka Pelaut tersebut tidak diijinkan untuk berlayar oleh Syahbandar dikarenakan buku pelaut merupakan syarat bagi Laik Lautnya sebuah kapal jadi harap pelaut jangan sampai expaired Buku Pelautnya, masa berlaku buku pelaut dikategorikan masa berlakunya sebagai berikut : 1. Buku Pelaut Baru masa berlakunya sampai 3 (tiga) tahun.  2. Buku Pelaut dapat diperpanjang sampai 2 (dua) kali perpanjangan yang masing - masing perpanjangan berlaku sampai 2 (dua) tahun. 3. Setelah perpanjangan sampai 2 (dua) kali perpanjangan maka Buku Pelaut harus diganti dengan Buku Pelaut yang baru. Pada kesempatan ini ijink

Cara Pengajuan Buku Pelaut Baru Online Terbaru Tahun 2021

Image
 Cara Pengajuan Buku Pelaut Baru Online Terbaru Tahun 2021 www.kepelabuhan.blogspot.com  Pada era serba digital, hampir semua jenis pelayanan publik beralih, dari pelayanan manual menjadi pelayanan digital, salah satunya adalah jenis pelayanan dari Kementerian Perhubungan Laut, dalam hal ini akan kita urai jenis pelayanan Permohonan Pembuatan Buku Pelaut Baru.  Berikut adalah beberapa langkah yang harus dilaksanakan : 1. Klik website dokumenpelaut.dephub.go.id Caranya silahkan klik google crome, kemudian ketik di mesin pencarian google dengan mengetik dokumenpelaut.dephub.go.id 2. Klik ikon Buku Pelaut Caranya klik ikon Pelaut seperti gambar di bawah ini yang sudah ditandai dengan panah warna merah atau untuk perwakilan perusahaan pilih ikon Perusahaan. 4. Ketik / isi user name dan password pada kolom yang sudah tersedia, sesuai dengan gambar di bawah ini yang ada tanda panah merah, jika suda di isi selanjutnya klik Login. 5. Jika belum punya akun / registrasi silahkan buat akun terleb

Cara Buat Akun Buku Pelaut Online Terbaru Tahun 2021

Image
 Cara Buat Akun Buku Pelaut Online Langkah awal untuk memanfaatkan pelayanan sistim informasi buku pelaut Kementerian Perhubungan Republik Indonesia Direktorat Jenderal Perhubungan Laut. Pelaut harus registrasi terlebih dahulu guna mendapatkan akun usser name dan password, untuk mendapatkan akun pelaut tersebut ada beberapa langkah yang harus diikuti dengan cara sebagai berikut : 1. Pelaut agar memaastikan sertifikat BST (Basic Safety Training) cara cek sertifikat sudah dijelaskan di artikel sebelumnya dengan judul artikel 4 Langkah Cara Cek Sertifikat Pelaut Update Tahun 2021  terdapat di blog segoro39.blogspot.com   2. Klik website dokumenpelaut.dephub.go.id Caranya silahkan klik google crome kemudian ketik di mesin pencarian google dengan mengetik dokumenpelaut.dephub.go.id 3. Klik ikon Buku Pelaut Caranya klik ikon buku pelaut, seperti pada gambar dibawah ini yang ada tanda panah warna merah. 4. Klik Buat Akun Caranya klik Buat Akun, seperti pada gambar dibawah ini yang ada tanda p

4 Langkah Cara Cek Sertifikat Pelaut Update Tahun 2021

Image
4 Langkah Cara Cek Sertifikat Pelaut Pada kesempatan kali ini ijinkan kami menguraikan bagaimana cara cek sertifikat pelaut yang bertujuan untuk keaslian yang punya sertifikat tersebut, cukup 4 langkah agar kita dapat mengetahui sertifikat yang dimiliki oleh pelaut tersebut apakah asli dan sudah terdaftar di Direktorat Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Indonesia. Sebelum masuk ke langkah pertama baiknya harus mengetahui terlebih dahulu mengenai pengertian Nomor Sertifikat dan Kode Pelaut. A. Nomor Sertifikat adalah Nomor seri yang terdapat disebelah kanan atas sertifikat pelaut yang sudah online, jumlah nomor seri sertifikat terdapat 16 digit. B. Kode Pelaut adalah Kode 10 digit dari no seri sertifikat pelaut. Contoh no sertifikat 6291010010 099989, kode Pelaut sertifikat tersebut adalah   6291010010 (10 digit pertama dari nomor sertifikat)   Setelah mengetahu pengertian Nomor sertifikat pelaut dan Kode pelaut selanjutnya masuk ke 4 Langkah Cara Cek Sertifikat Pelaut adalah seb

SKKP ATAU SERTIFIKAT KESELAMATAN KAPAL PENUMPANG

Image
SERTIFIKAT KESELAMATAN KAPAL PENUMPANG / SKKP  Melanjutkan dari artikel sebelumnya mengenai "Laik Laut" berikut akan kita bahas mengenai Sertifikat Keselamatan Kapal Penumpang atau sering disebut dengan istilah SKKP. Sertifikat Keselamatan Kapal Penumpang tersebut dikeluarkan oleh Kementerian Perhubungan Laut dibawah bagian Kesyahbandaran. Setelah terbitnya Keputusan Meteri Perhubungan Darat Nomor  UM-006/4/20/DRJD/2021, tanggal 20 Mei 2021, perihal Pelaksanaan Fungsi Keselamatan dan Keamanan Pelayaran Transportasi Sungai, Danau dan Penyeberangan. efektif per tanggal 1 Juni 2021 pelayananya yang semula  dialihkan ke UPT Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah I sampai dengan XXV.   SKKP merupakan salah satu dari sertifikat syarat kapal Laik Laut untuk kapal penumpang, jika SKKP sudah expaired maka kapal tidak bisa beroperasi / berlayar. isi yang tercatat di dalam SKKP adalah sebagai berikut : 1. Data Kapal a. Nama Kapal b. Nomor atau huruf pengenal c. Jumlah penumpang yang

LAIK LAUT

Image
 LAIK LAUT Foto dari dokumen jemlaferry.com Laik Laut berasal dari kata Laik menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), adalah memenuhi persyaratan yang ditentukan serta aman untuk berlayar di laut. Laik Laut sering disebut dengan istilah Sea Worthy artinya kapal Laik untuk melakukan pelayaran di laut. Laik Muatan atau sering disebut dengan istilah Cargo Worthy artinya kapal tersebut laik menerima muatan dimana peralatan kapal sudah sesuai dengan sifat - sifat dari barang yang sudah dimuat tersebut. Pengertian Laik Laut menurut Undang - undang Pelayaran No. 17 tahun 2008, kapal dinyakatakan Laik Laut apabila sudah dilengkapi dengan  1. Sertifikat Keselamatan Kapal  2. Sertifikat Pencemaran   3. Sertifikat Garis Muat dan Pemuatan 4. Gross Akta 5. Surat Laut / Pas Besar / Pas Kecil / Pas Sungai dan Danau 6. Sertifikat Manajemen Keselamatan dan Pencegahan Pencemaran dari Kapal 7. Sertifikat Manajemen Keamanan Kapal yang sesuai dengan daerah pelayarannya 8. Sertifikat Awak Kapal yang mem

6 Aktifitas Sunnah yang dianjurkan sebelum melaksanakan sholat Idul Fitri Tahun 2021

Image
TAQOBBALLAHUMINNAWAMINKUM TAQOBBAL YA KARIIM KAMI UCAPKAN SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1442 H MINAL AIDIL WALFAIDZIN MOHON MAAF LAHIR & BATHIN Rustono & Keluarga   segoro39.blogspot.com Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri 1442 H. Untuk artikel edisi spesial di Hari Raya Idul Fitri "Dunia Maritim dan Kepelabuhan" akan membahas amalan Sunnah  yang dianjurkan sebelum melaksanakan sholat Idul Fitri   Lebaran di tahun 2021 ini masih dalam kondisi pandemik Covid - 19, diharapkan bagi yang mau melaksanakan sholat idul fitri secara berjamaah baik di lapangan maupun di dalam masjid agar rekan - rekan tetap menjalan kan protokol kesehatan. Sebelum melaksanakan sholat idul fitri berikut ada beberapa amalan sunnah yang dianjurkan sebelum melaksanakan sholat Idul Fitri diantarannya sebagai berikut : 1. Perbanyak mengucapkan TAKBIR 2. sebelum berangkat melaksanakan sholat idul fitri di sunnahkan Mandi terlebih dahulu. Dari Amdullah bin Abbas Raliyallahu Anhuma,

Lampu Navigasi Untuk Kapal Laut

Image
  Lampu Navigasi Untuk Kapal Laut Foto dari dokumen PxHere Pada tahun 1838 di Negara Amerika Serikat mengeluarkan undang-undang yang mewajibkan kapal uap yang beroperasi antara matahari terbenam dan matahari terbit untuk membawa satu atau lebih lampu sinyal; warna, visibilitas dan lokasi tidak ditentukan.  Pada tahun 1846 di Negara Inggris mengeluarkan undang-undang yang mewajibkan semua kapal uap yang berlayar di laut untuk membawa lampu.   Pada tahun 1848 Angkatan Laut menggunakan kekuatan dan membutuhkan kapal uap untuk menampilkan lampu samping berwarna merah dan hijau serta lampu tiang putih saat sedang berjalan dan satu lampu putih saat berlabuh.  Pada tahun 1849 Kongres AS memperluas persyaratan cahaya untuk kapal layar. Pada tahun 1889 Amerika Serikat menyelenggarakan Konferensi Maritim Internasional pertama untuk mempertimbangkan peraturan untuk mencegah tabrakan. Aturan Konferensi Washington yang dihasilkan diadopsi oleh Amerika Serikat pada tahun 1890 dan menjadi efekt

Popular posts from this blog

MUSTER LIST AND EMERGENCY INSTRUCTIONS

Fungsi Fender, Tipe - tipe Fender dan Pengertiannya

FUNGSI BREAKWATER DAN PENGERTIAN BREAKWATER